Modul Alat Mesin Pertanian SMK Kelas 10

Modul Alat Mesin Pertanian SMK Kelas 10 Semester 1 dan Semester 2.

Alat Mesin Pertanian

Ilmu Mekanisasi Pertanian di Indonesia telah dipraktekkan atau dilaksanakan untuk mendukung berbagai usaha pembangunan pertanian, terutama di bidang usaha swasembada pangan. Dengan mempertimbangkan aspek kepadatan penduduk, nilai sosial ekonomi dan teknis, maka pengembangan Mekanisasi Pertanian di Indonesia dilaksanakan melalui sistem pembangunan selektif. Sistem Mekanisasi Pertanian selektif adalah usaha memperkenalkan, mengembangkan dan membina pemakaian jenis atau kelompok jenis alat dan mesin pertanian yang serasi atau yang sesuai dengan keadaan wilayah setempat.
Mekanisasi Pertanian diartikan secara bervariasi oleh beberapa orang, antara lain :
  • Pengenalan dan penggunaan dari setiap bantuan yang bersifat mekanis untuk melangsungkan operasi pertanian. Bantuan yang bersifat mekanis tersebut termasuk semua jenis alat atau perlengkapan yang digerakkan oleh tenaga manusia, hewan, motor bakar, motor listrik, angin, air, dan sumber energi lainnya.
  • Teknologi mekanisasi yang digunakan dalam proses produksi sampai pasca panen (penanganan dan pengolahan hasil) bukan lagi hanya teknologi yang didasarkan pada energi mekanis, namun sudah mulai menggunakan teknologi elektronika atau sensor, nuklir, sampai teknologi robotik. Jenis teknologi tersebut digunakan baik untuk proses produksi, pemanenan, dan penanganan atau pengolahan hasil pertanian.
Teknik pertanian (Mekanisasi Pertanian) sering dipahami sebagai penggunaan mesin-mesin pertanian lapang (mechanization) pada proses produksi pertanian, bahkan sering dipandang sebagai traktorisasi. Pemahaman seperti itu dapat dimaklumi karena introduksi teknologi di bidang pertanian ketika itu diawali dengan gerakan mekanisasi pertanian untuk memacu produksi pangan terutama dengan penerapan traktor. Dasar-dasar Alat dan Mesin Pertanian adalah ilmu yang mempelajari teknik dasar penggunaan alat dan mesin dalam budidaya tanaman. Rasionalisasi pembelajaran Alat dan Mesin Pertanian untuk membantu memecahkan permasalahan yang berkaitan alat dan mesin pertanian.




Post a Comment

Silakan berikan komentar jika link rusak.
Berkomentarlah dengan baik :)

Previous Post Next Post